October 27, 2019

Keren! Bawang Putih Ternyata Banyak Manfaatnya

   No comments     
categories: 
Bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur penting yang harus selalu ada di rumah. selain karena memang dapat memberikan rasa yang khas pada makanan, bawang putih juga memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita. Sebelum kita bahas mengenai manfaat yang ada pada bawang putih, lebih dulu kita akan mengenal tentang apa itu bawang putih.


Bawang putih merupakan tanaman umbi yang berasal dari Asia Tengah dan Iran timur laut serta telah lama menjadi bumbu umum di seluruh dunia. Bawang putih termasuk kedalam genus Allium. Beberapa kerabat dekat dari bawang putih adalah bawang bombay, bawang merah, daun bawang, lokio, dan bawang Cina. Tinggi tanamannya mencapai 1,2 m (4 kaki). Bunganya hermafrodit dan diserbuki oleh lebah, kupu-kupu, ngengat, dan serangga lainnya

Nah simak nih beberapa manfaat bawang putih bagi kesehatan kita,

1. Menstabilkan tekanan darah

Bawang putih yang ditambahkan ke menu makanan dapat menstabilkan tekanan darah apabila kamu penderita tekanan darah tinggi karena dapat melebarkan pembuluh dan mengurangi tekanan arteri. Sakit kepala serta beban pada jantung akan hilang bersamaan dengan tekanan darah tinggi.

Cara yang dapat digunakan untuk menurunkan tekanan darah tinggi adalah dengan mengkonsumsi 4 siung bawang putih setiap harinya, selain itu bawang putih juga dapat menurunkan kadar kolesterol 'jahat' dalam darah sebesar 10-15 persen. 


2. Mengatasi jerawat

Nah buat yang sering bermasalah sama jerawat, bawang putih bisa menjadi salah satu cara buat mengatasi masalah kamu. Bawang putih memiliki allicin yang memiliki sifat antibakteri, antijamur, antivirus dan antiseptik untuk membantu membunuh kuman penyebab jerawat.
Berbagai sifat ini turut membantu meredakan pembengkakan dan peradangan kulit, serta meningkatkan sirkulasi darah untuk mencerahkan rona kulit.



3. Melangsingkan tubuh.

Bawang putih diketahui memiliki manfaat dapat menurunkan berat badan, berdasarkan jurnal Journal of Nutrition pada tahun 2012 bahwa ekstrak bawang putih dapat menurunkan indeks massa tubuh (IMT). Namun jangan salah, jangan sampai nanti kalian malah mengkonsumsi banyak bawang putih dan lupa olahraga. Zat yang terdapat pada bawang putih membantu tubuh yang sedang aktif berolahraga untuk mengunakan lemak cadangan yang tersimpan di otot lebih banyak. Sekaligus meminimalkan terbentuknya lemak baru, terutama lemak di sekitar perut yang sering menyebabkan perut buncit atau obesitas sentral.

Nah jadi kalian bisa menambahkan bawang putih ke menu diet harian kalian sambil rutin berolahraga, karena jika tanpa olahraga atau gerak aktif maka lemak tidak akan terbakar dan susah turun.


4. Mengatasi rambut rontok.

Nah siapa disini yang memiliki kekesalan mendalam terhadap rambut rontok. Belum 5 menit duduk cantik di kamar udah ada aja rambut rontok yang berserakan dilantai, kesel ga sih? Tapi tahukah kalian kalau bawang putih dapat membantu mengatasi masalah rambut rontok? 

Berdasarkan boldsky.com, bawang putih memiliki kandungan zinc, kalsium, dan sulfur yang bagus untuk rambut. Kandungan antioksidannya juga bisa mencegah rambut runtuh serta memaksimalkan pertumbuhan rambut. Vitamin C dalam bawang putih juga bisa bantu meningkatkan produksi kolagen untuk menjega kesehatan rambut. Tak hanya itu saja, kandungan antimikrobanya juga bisa bantu melenyapkan bakteri dan kuman yang merusak kesehatan kulit kepala. 

bahannya pun cukup mudah, kamu cuma butuh 8 siung bawang putih dengan 1 sdm madu. lumatkan dan campurkan kedua bahan tersebut kemudian aplikasikan dikepala kamu. mudah bukan? selamat mencoba.

5. Menjaga kesehatan otak 

Bawang putih rupanya tak hanya membuat cita rasa makanan menjadi nikmat. Lebih dari itu, konsumsi bawang putih ternyata dapat memperlambat penuaan dan melindungi otak dari penyakit seperti Alzheimer dan Parkinson.

Penulis studi Gu Zezong yang juga profesor patologi dan ilmu anatomi di MU School of Medicine menyatakan bahwa "Bawang putih adalah salah satu makanan tambahan yang paling banyak dikonsumsi. Banyak yang menilai bawang putih sebagai 'superfood' karena mengandung sulfur yang diketahui sangat baik sebagai antioksidan dan anti-inflamasi"

Menurut tim peneliti, kandungan bermanfaat dari bawang putih dapat menghambat, bahkan mengembalikan kerusakan sel otak yang disebabkan oleh masalah lingkungan, seperti asap rokok, polusi udara. Kerusakan otak juga dapat dipicu oleh cedera otak, penuaan, hingga konsumsi alkohol yang berlebihan.
 

September 7, 2019

Hello Kitty X Converse. Penggemar Hello Kitty Wajib Punya

   No comments     
categories: 
Belakangan ini kita tahu kalau hello kitty selalu menjadi bagian dari benda kesayangan kita, pakaian, tas, stationary dan juga pernak pernik lainnya. Kali ini hello kitty telah hadir menghiasi salah satu merek sepatu yang juga penggemarnya tidak sedikit, yap converse. 

converse dan sanrio memulai kerja sama mereka dengan mengeluarkan sneakers bertema hello kitty. sneaker yang dikeluarkan bewarna dasar putih, merah muda dan hitam dengan tiga model populer dari converse yaitu Chuck Taylor All Star, Chuck 70, dan One Star.

Koleksi ini pasti akan menyenangkan para pecinta Hello Kitty di seluruh dunia.


pilihan edisi converse x hello kitty